Rumah Minimalis Sederhana 2 Lantai



Harga setiap kapling tanah saat ini mulai melonjak. Terlebih tanah di perkotaan mulai dipenuhi bangunan yang tiada henti mengalami perkembangan cukup pesat. Jika Anda termasuk salah satu di antara mereka yang akan membangun rumah di sudut-sudut kota, Anda bisa mencontoh rumah minimalis sederhana 2 lantai dari para pengembang atau dari internet.



Rumah minimalis tidak saja hanya menjadi trend desain rumah yang terbaru, namun rumah 2 lantai bisa menjadi solusi untuk membangun hunian di lahan sempit. Anda tidak boleh asal-asalan dalam membuat desain rumah minimalis sederhana 2 lantai. Ada teknik tersendiri agar didapatkan hasil yang optimal.

Desain Rumah Minimalis Sederhana 2 Lantai


Dalam membuat desain rumah 2 lantai yang sederhana untuk hunian keluarga tercinta, yang perlu diperhatikan adalah jumlah anggota keluarga dan budget Anda. Ukuran minimal luas tanah yang digunakan untuk pembangunan rumah 2 lantai adalah 102 meter persegi dengan masing-masing lantai 60 meter persegi. Anda bisa mengatur konsep yang terbaik untuk rumah minimalis sederhana yang akan Anda ciptakan. Berikut adalah contoh pembagian ruangannya.


  • Khusus lantai satu, Anda bisa mengaturnya seperti ini. Anda dapat menempatkan 1 ruang tamu, 1 ruang makan, 1 kamar tidur utama, 1 ruang dapur, dan 1 ruang kamar mandi.
  • Khusus lantai 2 Anda bisa menyisakan dua ruang tidur untuk anak-anak dan 1 ruang keluarga atau ruang santai terbuka di luar.

Usahakan rumah minimalis yang Anda desain membuat keluarga tetap nyaman dan rumah tidak terkesan sempit. Kreativitas dalam pembuatan desain dan peletakan ruang yang tepat akan menghasilkan living space yang elegan dan cantik, meski ukurannya tidak terlalu besar.

Model rumah Minimalis Sederhana 2 Lantai


Sederhananya sebuah rumah bukan lantas model yang dirancang sembarangan. Kesederhaan rumah minimalis bisa diatur sedikian rupa agar tetap nampak asri dari depan dan terlihat mewah di dalamnya. Penataan yang tepat untuk desain eksterior dan interior model rumah minimalis sederhana 2 lantai perlu disiasati.



Berikut adalah inspirasinya:

  • Gunakan model rumah 2 lantai yang berukuran proporsional, jangan terlalu bongsor atau terlalu menjulang.
  • Gunakan cat tembok berwarna natural, cerah, atau kombinasi terang-gelap agar rumah tidak terkesan    sumpek.
  • Gunakan pagar rumah dengan desain yang minimalis dan warna yang cerah
  • Gunakan panel kaca besar untuk membantu sirkulasi
  • Buatlah taman kecil model bunga-bunga bersusun atau jenis tanaman aeroponik untuk menambah keindahan dan kesejukan rumah minimalis Anda
  • Khusus desain interior rumah setiap ruang, gunakan furniture yang berukuran proporsional agar tidak membuat kesan rumah menjadi penuh. Jika perlu, berilah wallpaper dinding yang bermotif kecil-kecil.
Merancang desain rumah sederhana minimalis 2 lantai tidaklah terlalu rumit. Namun, jika anda kurang yakin, konsultasi dengan jasa rancang bangun adalah solusinya. Hunian 2 lantai menjadi solusi tepat untuk hunian rumah di sudut perkotaan kecil dengan luas lahan terbatas.